Jadi Pusat Sosialisasi Civitas, DITSARPRAS Bangun Kantin Baru di Kampus Gresik

SARPRAS – Seperti yang diketahui bersama bahwa Universitas Airlangga tidak hanya berada di Surabaya tetapi juga memiliki kampus di Gresik. Walaupun berbeda wilayah, Universitas Airlangga selalu memastikan bahwa ketersediaan fasilitas dilakukan secara merata dan tidak ada kesenjangan antara satu sama lain, termasuk dalam hal penyediaan kantin.

 

Kampus Gresik terletak di Kampus D3 Keperawatan, Jl Dr. Wahidin Sudiro Husodo No.239, Dahanrejo,Kebomas Kab. Gresik , Jawa Timur. Kampus ini terdiri dari dua lantai, dengan total sembilan ruang kelas untuk kegiatan perkuliahan, tujuh laboratorium pendidikan untuk kegiatan penelitian. Fasilitas penunjang seperti parkiran dan toilet juga telah tersedia, sayangnya kampus ini belum tersedia kantin bagi civitas kampus.

 

Penyediaan kantin menjadi hal yang penting karena peranannya dalam memenuhi kebutuhan civitas serta dapat menjadi pusat kegiatan nonakademik civitas maupun noncivitas. Selain itu, dengan adanya keberadaan kantin, dapat meningkatkan peluang interaksi civitas dari program studi yang berbeda seperti program studi keperawatan, perbankan, perkantoran, perpajakan dan K3.

 

Oleh karena itu, demi memberikan fasilitas terbaik dan mengutamakan kenyamanan civitas, Universitas Airlangga melalui Direktorat Sarana dan Prasarana membangun kantin baru. Kantin seluas 110 m2 ini berada di sisi selatan laboratorium TLM. Empat tenant yang berada di kantin ini siap menawarkan beragam menu makanan dan minuman. Jam operasional kantin akan buka pada jam 08.00 hingga jam 17.00.

 

 

Konsepnya yang semi outdoor, membuat kantin ini memiliki sirkulasi udara yang baik dan segar. Tak lupa kebersihan juga menjadi perhatian khusus dengan adanya penempatan tempat sampah dibeberapa titik dan petugas kebersihan.

 

 

Dengan adanya kantin ini, diharapkan dapat memudahkan civitas Kampus Gresik dalam mengakses tempat makan dan minum yang nyaman dan bersih tanpa perlu keluar dari area kampus. Penyediaan kantin ini juga menjadi bukti bahwa Universitas Airlangga mengutamakan kenyamanan civitas dengan memberikan perlakuan yang sama dan menyediakan fasilitas yang sama di semua kampus tanpa memandang lokasi kampus tersebut.

 

  Kirim