Taman Gedung Bukti Partisipasi Menuju Low Carbon Society

SARPRAS - Peran ruang terbuka hijau dalam menjaga keserasian dan keseimbangan ekosistem lingkungan, disikapi dengan penambahan ruang terbuka hijau oleh Direktorat Sarana dan Prasarana Universitas Airlangga (DITSARPRAS UNAIR). Salah satu bentuk penyediaan ruang terbuka hijau adalah dengan membuat taman.

 

DITSARPRAS UNAIR selalu berkomitmen untuk menyediakan ruang terbuka hijau di setiap gedungnya.

 

Taman gedung itu sendiri dimaksudkan untuk menghiasi bangunan itu. Memang, keberadaan taman-taman tersebut tanpa disadari telah memberikan kontribusi terhadap peningkatan kualitas lingkungan yang sehat, asri, bersih, dan nyaman.

 

Taman juga membantu menciptakan lingkungan yang sejuk dan hijau, serta menciptakan interaksi dan kebutuhan manusia dengan alam.

 

Tidak semua area di Gedung Airlangga Sharia Entrepreneurship & Education Center (ASEEC) Tower dilapisi dengan semen, aspal, dan beton. Beberapa area digunakan sebagai ruang terbuka hijau agar air hujan dapat meresap ke dalam tanah. 

 

3 Taman di Gedung ASEEC Tower

 

Di depan ASEEC Tower terdapat taman kecil dengan bunga dan pepohonan yang berwarna-warni. Perpaduan warna tanaman puring kuning, hijau, dan ungu, dengan warna tanaman lain, menambah gradasi warna yang indah dan memanjakan mata yang melihatnya.

 

Selain itu, di samping Gedung ASEEC Tower terdapat beberapa tanaman yang tumbuh. Tumbuh tinggi, tanaman brahea yang hijau mendominasi warna taman. Bunga lantana merah muda, dan bunga kana kuning yang indah. Tanaman pseuderanthemum berwarna hijau dan kuning, serta beberapa pohon palem botol, turut menghiasi taman.

 

Taman Samping ASEEC Tower

Ada sebuah taman tepat didepan pintu masuk. Taman tersebut dilapisi dengan rumput taman yang luas menghiasi sisi kanan dan kiri pintu masuk. Gradasi warna hijau dari beberapa tanaman, membuat taman tampak terlihat indah.

 

Pot-pot kecil yang ditempatkan sedemikian rupa membuat taman terlihat lebih luas. Palem kuning yang tumbuh besar dan subur. Warna hijau anthurium cobra dalam pot putih terlihat kontras dengan warna pilar yang coklat. Bambu air yang ditanam di pot batu hitam, menambah kesan sejuk dan menyegarkan. 

 

Taman-taman di Gedung ASEEC Tower ini merupakan salah satu bukti komitmen DITSARPRAS UNAIR dalam menciptakan gedung ramah lingkungan.

  Kirim